Harap Tunggu
Kampung Bausasran menjadi bagian dari Kecamatan Danurejan. Muasal nama Kampung Bausasran berhubungan dengan ketokohan seseorang, tidak dilatarbelakangi kondisi daerah maupun kisah historis yang terjadi di ruang sosial tersebut. Merujuk buku Toponim Kota Yogyakarta (2007), dinamakan Kampung Bausasran karena merupakan tempat tinggal Tumenggung Bausasra. Tokoh ini adalah abdi dalem ahli bangunan dari Puro Pakualaman. Kelurahan Bausasran terdiri dari beberapa kampung, yaitu Kampung Tegal, Lempuyangan, Macanan, dan Bausasra
Kota Yogyakarta yang mulai padat membutuhkan sentuhan hijau yang lebih detail. Salah satunya, membangun kampung sayur. Kelurahan Bausasran memang telah terkenal dengan kegiatan Kampung Sayurnya. Di kelurahan yang berlokasi di sebelah selatan Stasiun Lempuyangan ini, masyarakat begitu antusias menanam sayur dan memanennya baik untuk konsumsi sendiri maupun untuk dijual.
Kampung ini berhasil menjelma menjadi kampung yang asri, hijau dan dipenuhi aneka sayur mayur berkat buah karya tangan para warganya yang tergabung dalam beberapa kelompok tani khususnya lewat ibu-ibu PKK. Perkumpulan ibu-ibu rumah tangga tersebut berhasil membuka peluang dari lahan sempit di perkotaan disulap menjadi perkebunan yang asri dan menghasilkan sumber pangan berupa sayuran. Tidak hanya menanam di pekarangan, namun warga Kelurahan Bausasran juga menanam sayur mayur di sudut kiri kanan gang, sehingga terbentuk lorong sayur yang asri dan segar. Kesadaran masyarakat bercocok tanam sayur di Kampung yang berada di Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta tersebut tergolong baik, hal itu ditunjukkan sampai saat ini sudah ada 16 lorong kampung sayur dan terdapat beberapa Kelompok Tani.
paket
Kuota 100 Orang
Wisata edukasi belajar menanam sayuran
paket
Kuota 100 Orang
Paket edukasi untuk belajar mengolah hasil pertanian