Loading...

Harap Tunggu

Kampung Wisata Tahunan

SEPUTAR KAMPUNG WISATA

Kampung wisata Tahunan lokasinya berada di wilayah kelurahan tahunan kecamatan Umbulharjo. Potensi unggulan yang dimiliki adalah kerajinan batik dan kain jumputan serta atraksi seni budaya khususnya seni karawitan klasik gaya Yogyakarta serta adanya industry kreatif pembuatan replika dan kostum tokoh tokoh super hero. Dalam sisi yang lain juga terdapat daya atrik khusus yang bersifat khusus yaitu adanya makam tokoh taman siswa dan tokoh pendidikan nasional Ki. Hajar Dewantara yang pangsa pasarnya ditujukan kepada anak anak sekolah.

Sedikit berbeda dengan kampung wisata pandeyan dikampung wisata Tahunan dalam melakukan penguatan produk atraksi seni budaya lebih mengarah pada bentuk edukasi wisatawan dari berbagai mancanegara bahkan hingga saat ini sudah banyak menghasilkan gelar Doctor bagi para peneliti mancanegara. Reputasi keberadaan atraksi karawitan di kampung wisata Tahunan bahkan sudah go international hal tersebut terbukti dengan adanya sebuah karya seorang empu seni karawitan warga Tahunan yang bernama Ki. Wasitodiningrat. Karya beliau diteliti dan diputar diluar angkasa untuk sebuah penelitian yang dilakukan oleh pihak NASA.

Dalam penguatan atraksi daya tarik wisata dan khususnya dalam penguatan produk kampung wisata Tahunan kini menciptakan sentra kain jumputan, banyan sanggar memajang produk batik dan kain jumputan di sepanjang jalan utama di Tahunan. Diberbagai tempat juga menyelenggrakan workshop proses kondisi sebuah sentra kerajinan batik dan kain. Kini mulai gallery dan menyelenggrakan workshop mulai dari proses awal hingga proses akhir bagi wisatawan yang berkunjung dan berminat untuk belajar membuat kain jumputan. Salah satu sanggar yang secara aktif menyelenggarakan workshop dan pelatihan pembuatan batik dan kain jumputan dikampung wisata Tahunan antara lain yaitu sanggar Maharani dan tentu saja amsih banyak sanggar lain dikampung wisata Tahunan yang juga menyelenggarakan pelatihan membuat kain jumputan.

EVENT AGENDA
PAKET KAMPUNG WISATA
Paket Hemat

paket
Kuota 50 Orang

Wisata  hemat di Kampung Wisata Tahunan untuk belajar kain jumputan,belajar gamelan,serta be...

Rp 50,000Book Now
Seni Wayang Dan Pedalangan

paket
Kuota 50 Orang

belajar mendalang dan wayang kulit

Rp 150,000Book Now
Homestay Pesona

paket
Kuota 5 Orang

Homestay nyaman di Kampung Wisata Tahunan

Rp 250,000Book Now
Homestay Kartika

paket
Kuota 5 Orang

Homestay nyaman dan aman

Rp 400,000Book Now